Senin, 24 Maret 2008

Fenomena Abad Sekarang....!!!!

Sahabat....
apa yang terbayangkan oleh kalian waktu baca judul diatas???
setiap orang pasti akan berfikir berbeda...

kali ini saya kan membahas Fenomena yang sedang booming saat ini tapi bagi seorang muslim seharusnya kita harus miris, yaitu Eksploitasi Wanita...

Saya terinspirasi memosting ini setelah mambaca artikel disuatu tabloid Islam...saya sangat miris sekali membacanya,, disana dituliskan bahwa sekarang itu wanita udah seperti barang dagangan...
coba liat di TV, hampir semua iklan menjual wanita, sepertinya wanita udah jadi harga mati buat mengiklankan suatu barang,,yanglebih miris bahkan selain barang yang dijual tapi 'keindahan' tubuh wanita menjadi kunci kesuksesan suatu iklan...na'udzubillah min dzalik...
padahal dalam Al-Qur'an jelas kalau aurat wanita itu seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan...tapi kenyataannya berbeda,,
Bisa kita lihat mulai dari Acara infotainment, iklan, acara show sudah mengumbarkan kesensualan tubuh wanita,, dan yang anehnya Indonesia yang katanya Mayoritas penduduknya adalah Islam malah menikmati hal-hal itu secara rutin dan hampir setiap hari...
Bahkan pemerintah sendiri sampai sekarang masih belum men-sahkan RUU PA, ntah apa yang menjadi kendala...

Sekarang sudah menjadi tugas kita lah sebagai Umat Islam dan Sebagai DAI untuk menegakkan nilai-nilai keislaman, mari kita angkat derajat para Wanita menjadi lebih baik dengan mengumandangkan kewajiban menutup aurat...ingatlah wahai sahabat Ibu-ibu kita juga dalah Wanita,,,sudikan kita semua seandainya Ibu kita dan adik2 perempuan kita dibuat seperti barang daganga...pasti jawabannya tidak...oleh karena itu, mari kita selamatkan kehormatan para Wanita dari keterpurukan seperti sekarang ini..

Marilah kita berdoa kepada Allah supaya diberi kemudahan untuk menegakkan Syariat-Nya di bumi Indonesia yang kita cintai, dan diberikan kekuatan untuk menyelamatkan generasi-generasi muda menjadi lebih baik...

Amin....ya Rabbal Alamin...

Kebenaran datangnya dari Allah...

0 komentar: